DWP Rutan Gresik Perkuat Peran Perempuan Lewat Pelatihan Hijab Do dalam Momentum HUT ke-26 dan Hari Ibu ke-97

Gresik –Top Berita Nusantara Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik kembali menggelar pertemuan rutin yang dikemas dengan kegiatan pelatihan hijab do pada Sabtu, 20 Desember 2025. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan ke-26 sekaligus memperingati Hari Ibu ke-97. Bertempat di Aula Rutan Gresik, acara berlangsung dengan suasana hangat, penuh kebersamaan, serta diikuti secara antusias oleh seluruh anggota DWP yang merupakan istri-istri pegawai Rutan Gresik.
Pertemuan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DWP Rutan Gresik, Ny. Santi Eko, didampingi oleh jajaran pengurus DWP. Turut hadir Ketua Katalia Gresik beserta tim yang secara khusus memberikan pelatihan dan berbagi pengetahuan serta keterampilan seputar hijab do kepada para peserta. Kehadiran tim Katalia Gresik menjadi nilai tambah dalam kegiatan ini karena memberikan wawasan praktis yang dapat langsung diterapkan oleh anggota DWP dalam kehidupan sehari-hari.
Acara diawali dengan sambutan dari Ketua DWP Rutan Gresik, Ny. Santi Eko. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa peringatan HUT ke-26 Dharma Wanita Persatuan tahun ini mengusung tema “Peran Strategis Dharma Wanita Persatuan dalam Pendidikan Anak Bangsa untuk Indonesia Emas 2045.” Tema tersebut menegaskan bahwa peran seorang ibu, khususnya anggota Dharma Wanita Persatuan, sangatlah penting dalam membentuk karakter, moral, serta kualitas generasi penerus bangsa melalui pendidikan yang dimulai dari lingkungan keluarga.
Lebih lanjut, Ny. Santi Eko juga menjelaskan bahwa peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 mengangkat tema “Perempuan Berdaya dan Berkarya, Menuju Indonesia Emas 2045.” Tema ini menjadi penguatan bahwa perempuan tidak hanya memiliki peran sentral dalam keluarga, tetapi juga mampu mengembangkan potensi diri, berkarya secara positif, serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.
Pada kesempatan tersebut, Ny. Santi Eko menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Ketua Katalia Gresik beserta tim yang telah berkenan hadir dan berbagi ilmu kepada anggota DWP Rutan Gresik.
“Terima kasih kepada Ketua Katalia Gresik beserta tim yang telah hadir. Semoga pelatihan hijab do yang diberikan dapat bermanfaat dan menambah keterampilan ibu-ibu DWP Rutan Gresik,” ungkapnya.
Rangkaian kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh tim Katalia Gresik. Dalam sesi pelatihan ini, para peserta diperkenalkan dengan berbagai model hijab do yang sederhana namun tetap terlihat elegan dan rapi, serta sesuai digunakan dalam berbagai kesempatan, baik kegiatan formal maupun nonformal. Para anggota DWP tampak antusias mengikuti setiap tahapan pelatihan, bahkan secara langsung mempraktikkan teknik hijab yang diajarkan dengan penuh semangat.
Sebagai penutup, suasana kegiatan semakin semarak dengan digelarnya lomba hijab do yang diikuti oleh ibu-ibu DWP Rutan Gresik. Lomba ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kreativitas dan keterampilan, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat kebersamaan, meningkatkan rasa percaya diri, serta menumbuhkan semangat positif di antara para anggota.
Melalui kegiatan ini, DWP Rutan Gresik berharap dapat terus meningkatkan peran dan kapasitas anggotanya, baik dalam mendukung keluarga, organisasi, maupun masyarakat luas. Kegiatan tersebut juga menjadi wujud nyata komitmen Dharma Wanita Persatuan dalam mendukung pemberdayaan perempuan, sejalan dengan semangat mewujudkan Indonesia Emas 2045.(Har)
